Saturday, 22 December 2018

Melihat Unta Punuk Satu di Gembira Loka Zoo

adipraa.com - Gembira Loka Zoo (GL Zoo) atau yang awalnya dinamakan Kebun Rojo, merupakan kebun binatang yang paling populer di Jogja. Banyaknya koleksi satwa dan wahana menarik yang ada di tempat wisata satu ini, menjadikan GL Zoo sebagai lokasi liburan keluarga yang paling diminati.
Karcis Masuk Gembira Loka Zoo | adipraa.com
Karcis Masuk Gembira Loka Zoo

Kebun binatang menjadi salah satu destinasi wisata yang pas bersama anak-anak. Dan jika berlibur di Kota Gudeg, jangan lupa untuk mengunjungi Kebun Binatang yang pembangunannya diprakarsai oleh Sultan Hamengku Buwono VIII ini.

Daerah Rejowinangun, menjadi lokasi Kebun Binatang GL Zoo berada. Tepatnya di sebelah barat Sungai Winongo. Kebun binatang ini terletak di Jalan Kebun Raya No. 02 Yogyakarta.

Rabu siang (19/12/2018), sekitar pukul 13.01 WIB, setibanya di lokasi saya langsung mengarahkan kendaraan ke area parkir GL Zoo. Sedikit tips buat sahabat yang ingin berkunjung ke objek wisata satu ini, apabila area parkir Gembira Loka Zoo tidak ditutup karena penuh, lebih baik parkir saja di dalam area parkir. Jangan parkir di luar, harga karcis parkirnya bisa berlipat-lipat.
Karcis Parkir Gembira Loka Zoo | adipraa.com
Karcis Parkir Gembira Loka Zoo

Di area parkir GL Zoo bea karcis parkir yang dikeluarkan untuk kendaraan roda empat hanya 5000 perak saja. Area parkir GL Zoo terbagi menjadi dua lokasi, yaitu di dekat Pintu Timur (A) dan Pintu Barat (B). Namun Area Parkir Pintu Barat yang berada di Jalan Veteran hanya dibuka setiap Minggu dan Hari Libur Nasional saja.
Siap jalan-jalan di Gembira Loka Zoo | adipraa.com
Siap jalan-jalan di Gembira Loka Zoo

Usai melangkahkan kaki menuju loket untuk membeli tiket masuk seharga Rp. 35.000,-/ orang, saya bersama istri siap mendampingi anak lanang menjelajahi GL Zoo yang luasnya cukup menguras keringat. Coba deh tengok Peta Gembira Loka Zoo berikut ini:
Peta Gembira Loka Zoo | adipraa.com
Peta Gembira Loka Zoo (Sumber: http://gembiralokazoo.com) 
Dengan luasnya area bonbin, sebutan Kebun Binatang Gembira Loka, pastinya cukup melelahkan menjelajahinya. Perjalanan kami dengan berjalan kaki melihat aneka satwa yang ada juga hanya sampai dengan area Scratch Zone saja. Hingga melewati Halte 3, anak lanang pun akhirnya minta naik Taring (Transpor Keliling), salah satu fasilitas yang ada di GL Zoo.
Karcis Taring (Transpor Keliling) | adipraa.com
Karcis Taring (Transpor Keliling)

Fasilitas Taring ini cukup membantu pengunjung menuju tempat-tempat menarik yang ada di GL Zoo. Tersedia 6 (enam) Halte Taring bagi pengunjung yang ingin mengaksesnya. Ada dua pilihan tiket bagi pengunjung yang ingin menggunakan fasilitas ini, yaitu: Satu Stop (Taring) seharga Rp 8.000,- dan  Multi Stop Kataring (Perahu Kataraman & Taring) seharga Rp 25.000.
Unta Punuk Satu | adipraa.com
Unta Punuk Satu

Kami bertiga naik Taring ini dari Halte 3 hingga Halte 6 menggunakan karcis Satu Stop. Turun dari Halte 6, anak lanang langsung mengajak saya dan istri melihat Unta Punuk Satu yang kandangnya bersebelahan dengan kandang Kuda Nil. Hewan khas timur tengah ini sedang berjemur di bawah teriknya siang. Sepertinya si unta lagi mager (males gerak) di samping bangunan mirip piramid. Yap, kandang unta ini dibangun dengan mengusung tema Timur Tengah di mana di dalamnya terdapat bangunan piramid.
Baca rekomendasi tempat wisata keluarga lainnya disini: Spot Wisata Keluarga Di Yogyakarta
Unta, merupakan binatang Ungulata berkuku genap dan memiliki bantalan kasar sehingga dapat berjalan di atas pasir tanpa tenggelam. Punuk yang dimiliki unta berfungsi sebagai cadangan lemak yang akan diubah menjadi energi apabila diperlukan.

Habitat alami unta punuk satu yaitu di daerah kering, terutama gurun Sahara di Afrika. Hewan ini mampu hidup di kawasan dengan suhu 34 - 41 derajat Celcius. Tak heran Unta Punuk Satu ini tampak santai duduk di bawah sinar matahari. Saya yang memakai topi saja sudah tidak kuat berlama-lama menemani anak lanang melihat unta ini di tepi kandang. Pengennya sih naik wahana Onta Tunggang melintasi tiruan padang pasir khas Timur Tengah sembari berfoto di depan piramid. Namun karena siang itu panasnya bukan main jadi ya mengurungkan niat.
Mengenal jenis-jenis beruang di Gembira Loka Zoo | adipraa.com
Mengenal jenis-jenis beruang di Gembira Loka Zoo

Secara keseluruhan, Kebun Binatang Gembira Loka Zoo sangat nyaman dan pastinya menyenangkan untuk dijadikan liburan bersama keluarga. Koleksi hewan satwanya cukup lengkap. Setelah berhasil membangun taman reptil dan amfibi (Reptil and Amphibian Park) dan taman burung (Bird Park), GL Zoo akan menghadirkan zona cakar (Scratch Zone) yang berisikan berbagai hewan karnivora. Ketika kami berkunjung, zona ini masih dalam proses pembangunan. Yang menarik, zona ini dihiasi dengan air terjun serta sungai kecil yang mengalir untuk menambah suasana hutan asia tenggara yang menjadi salah satu konsep penataan kandang di zona cakar. Semoga pembangunan zona cakar GL Zoo segera terselesaikan dengan sempurna. Semangaaaat!

Sekian cerita kali ini, anak lanang puas setelah melihat Unta Punuk Satu di Gembira Loka Zoo. Okey, selamat bersuka ria di Gembira Loka Zoo! Maturnuwun.
Previous Post
Next Post
Related Posts

22 comments:

  1. Waaah seru banget liburan di kebun binatang Gembira Loka apalagi bisa melihat onta berpunuk satu....

    ReplyDelete
  2. Udah lama sekali ngga maen kesini.. dulu pas masih kecil sering diajak ortu kesini :D

    ReplyDelete
  3. lama nggak piknik ke kebun binatang hehehe

    ReplyDelete
  4. Kebun binatang ini dari kos cuma 1.4 KM, dan sering nongkrong di depannya sambil menyapa teman yang jualan kacamata. Tapi aku belum pernah masuk hahahhahahahh

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kelak suatu saat nanti Mas Sitam akan merasakan nikmatnya membahagiakan keluarga, khususnya anak. Mengajak anak ke Kebun Binatang akan menjadi kesenangan tersendiri... :)

      Delete
  5. Udah luuaaamaaaaa banget ga ke kebun binatang. Tercatat terakhir saya ke kebun binatang pas TK wkwkwkwkwk. Pingin ke kebun binatang lagi sih, tapi ga ada waktu.

    Ada unta punuk satu toh di dunia ini? Baru tahu saya. Wkwkwkwkwk.

    ReplyDelete
  6. Asyiknya bisa main-main di gembira loka :)

    ReplyDelete
  7. Anak saya paling suka dengan hewan-hewan. Sayangnya memang jarak tempat tinggal ke bonbin terdekat pun lumayan jauh, itupun di kota tetangga.
    Seru ceritanya kalau sudah ajak ajak jalan bareng keluarga, asyiknya berasa.

    ReplyDelete
  8. Saya beberapa kali ke yogya kenapa ngga menjadikan kebun binatang ini sebagai salah satu destinasi wisata ya? huhu InsaAllah next ke jogya mau juga berkunjung ke kebun binatang ini

    ReplyDelete
  9. Wah sdh lama sekali engga ke Gembira Loka eh jangankan di Jogja yg Bandung begitu dekat juga sdh lama engga ke kebun binatangnya. Asyiknya ada penghuni baru...jd pengen liat juga

    ReplyDelete
  10. kayaknya lebih nyaman dari Kebun Binatang Bandung nih. Padahal harga tiketnya lebih murah. Di Bandung 40rb. Gak tahu sih sekarang, katanya bakal lebih rapi. Binantangnya juga katanya mau nambah lebih banyak. Sekarang Kebun Binatang Bandung diambil alih sama Taman Safari. Semoga deh bener, tahun 2019 Bonbin Bandung lebih bagus. Bonbin itu tempat favorit anak2 banget buat main. Salut deh buat Bonbin Gembira Loka. Udah bagus dan nyaman gitu.

    ReplyDelete
  11. wah asik nih ke kebun binatang Gembira Loka, belum pernah saya hehee. Tapi itu harga tiketnya lebih murah daripada kebun binatang Bandung deh, huhuh.

    ReplyDelete
  12. Btw, ada berapa unta di kebun bintang Gembira Loka mas?

    ReplyDelete
  13. Saya suka kebunnbintang. Salah satunya ya Gembira loka. Saya suka koleksi burungnya

    ReplyDelete
  14. Wah... Pergi ke kebun binatang artinya banyak pembelajaran bagi anak anak nih.... Btw klo punuknya satu atrinya ngga bisa jalan jauh dong ya kak hehehe soalnya persediaannya air dan makanannya dikit

    ReplyDelete
  15. Mengajak anak2 menghabiskan waktu liburan ke kebun binatang seru juga ya.. Bisa mengenalkan bermacam2 hewan maupun satwa.. Apalagi bisa melihat hewan gurun pasir ada di bonbin pastinya anak2 suka deh.

    ReplyDelete
  16. wah, itu tiket masuk bersahabat juga yah, anak-anak pasti suka kalo diajak ke sana, seru deh

    ReplyDelete
  17. Seru nih ya buat tempat liburan di tahun baru. Cuma jauh dari tempat tinggalku mba.

    ReplyDelete
  18. Sempat pernah mampir liburan ke GL zoo ini, penasaran kayak gimana sekarang tampilan penataannya ..., apa masih ada bangunan bentuk kapal di tengah kolam atau ngga.
    Maklum, terakhir aku kesini saat itu masih kecil banget wwwwkkkkwkk

    ReplyDelete
  19. Wah bonbinnya luas juga ya. Boleh juga nih jd rekomendasi saya klo pas jalan2 ke jogja.

    ReplyDelete