Saturday, 30 September 2017

Enjoy Mural Jogja: Karakter Animasi Kartun

adipraa.com - Semangat pagi, gaes! Balik lagi bersama artikel ringan seringan kacang dengan taglinenya "Enjoy Mural Jogja". Dan tema yang diangkat kali ini adalah "Karakter Animasi Kartun". Kamu tentunya punya tokoh kartun favorit kan?

Untuk kalian yang tumbuh besar bersama kartun-kartun animasi, pastinya ingat dengan berbagai karakter kartun lucu nan menarik yang kerap menghiasi layar kaca maupun layar lebar. Yuk intip karakter-karakter animasi kartun dalam mural yang menghiasi ruang publik Jogja di bawah ini. Check this out:

THE SMURFS
Mural Karakter Animasi Kartun SMURFS | adipraa.com
Mural Karakter Animasi Kartun SMURFS
Karakter animasi kartun satu ini berbadan mungil dengan kulitnya yang berwarna biru. Ciri khas animasi kartun ini terdapat pada dialog karakternya. Yaitu penggantian salah satu kata dari sebuah kalimat dengan kata "smurf".  Penciptanya, Peyo, mengisahkan suku fiktif berkulit biru ini hidup di sebuah hutan di Eropa. Tahun 2011 lalu, karakter animasi kartun karangan Peyo ini diangkat ke layar lebar berjudul "Smurfs: The Lost Village". Mural Karakter Animasi Kartun Smurfs ini saya temukan di Jalan Kaliurang dekat dengan lokasi PLN Gardu Induk 150 KV.


SPONGEBOB SQUAREPANTS
Mural Karakter Animasi Kartun Spongebob Squarepants | adipraa.com
Mural Karakter Animasi Kartun Spongebob Squarepants
Karakter animasi kartun satu ini diciptakan oleh seorang animator dan ahli biologi laut yang bernama Stephen Hillenburg. Karakter berwarna kuning ini dikisahkan hidup di sebuah kota bernama Bikini Bottom yang berada di dasar laut Samudra Pasifik. Spongebob Squarepants tinggal di kota tersebut bersama teman-temannya seperti Sandy Cheeks, Patrick Star, Mr. Krabs, Squidward Tentacles, dan Sheldon Plankton.

Animasi kartun ini populer di Nickelodeon dan sudah memiliki 2 (dua) film layar lebar yaitu The Spongebob Squarepants Movie (2004) dan The SpongeBob Movie: Sponge Out of Water (2015). Sudah nonton filmnya belum, gaes?

Mural dengan karakter animasi kartun Spongebob Squarepants ini dapat kamu temukan di jalan Jendral Sudirman, Terban, Yogyakarta. Tepatnya di dinding menghadap barat seberang jalan SPBU Terban.

Tom & Jerry
Mural Karakter Animasi Kartun Tom & Jerry | adipraa.com
Mural Karakter Animasi Kartun Tom & Jerry
Lho, kok mural Tom & Jerry ini muncul lagi disini, kayaknya udah pernah keluar di "Enjoy Mural Jogja: Kewan". No What What bin tidak apa-apa! Mengambil istilah di dunia Stand Up Comedy, ini namanya "Callback". Bisa juga dipakai di dunia blogging untuk promosi artikel sebelumnya.  

Kembali ke leptop, gaes! Siapa yang ga kenal karakter animasi kartun ini? Dua karakter animasi kartun berupa kucing (Tom) dan tikus (Jerry) ini dipastikan jarang akur dan selalu bertengkar. Tom & Jerry merupakan hasil produksi dari Metro-Goldwyn-Mayer (MGM). Ditulis dan disutradarai oleh dua orang animator yang terkenal sebagai Hanna-Barbera. Kalau versi layar lebarnya telah dirilis pada tahun 1992 lalu, meski jadul namun karakter animasi kartun ini melegenda. Untuk lokasi muralnya sudah saya share pada edisi Enjoy Mural Jogja sebelumnya, kalau ada waktu luang dibaca juga ya, gaes!

The Simpsons
Mural Karakter Animasi Kartun Bart Simpsons | adipraa.com
Mural Karakter Animasi Kartun The Simpsons
The Simpsons merupakan acara animasi kartun ciptaan Matt Groening. Dikenal dengan komedi satirnya yang menyinggung kehidupan sosial masyarakat Amerika Serikat. Serial animasi kartun ini menyuguhkan kehidupan keluarga The Simpsons yang terdiri dari Homer, Marge, Bart, Lisa dan Maggie. Mereka hidup di sebuah kota bernama Springfield.

Mural salah satu karakter The Simpson ini saya temukan saat melintasi Ringroad Selatan bagian barat.
FYI,  berdasarkan Surat Keputusan Gubernur DIY kini jalan Ringroad sudah punya nama dan penamaannya terbagi menjadi 6 bagian. Untuk Ringroad Selatan bagian barat bernama Jalan Brawijaya. Nama lainnya ada Jalan Siliwangi, Jalan Prof. Dr. Wirjono Projodikoro, Jalan Ahmad Yani, Jalan Majapahit dan Jalan Padjajaran. Intermezo, gaes!
Bart Simpsons, nama karakter animasi kartun dalam gambar mural tersebut. Anak paling gedhe dari keluarga Simpson ini sangat nakal dan suka bermain skateboard. Bart Simpsons paling suka mengucapkan kata "ay caramba!". Untuk film layar lebarnya, The Simspons Movie diluncurkan pada tahun 2007, pada saat ulang tahun ke-20 serial The Simpsons.

Howkey, sekian dulu edisi Enjoy Mural Jogja dengan tema Karakter Animasi Kartun kali ini. Yuk nonton film kartunnya. Jangan lupa untuk berlangganan artikel blog ini dengan subscribe by email atau minta jempolnya untuk Facebook FanPage adipraa.com ya. Maturnuwun.
Previous Post
Next Post
Related Posts

20 comments:

  1. setiap sudut jogja seperti punya identitasnya masing-masing, menyaring seluruh disiplin kreatif... keunikan inilah yang menjadikan jogja begitu terkenal. T.O.P

    ReplyDelete
  2. Saya nyaris setahun belum ke Jogja lagi, ada mural baru kah? Suka banget kalo lihat mural di ring road, dan beberapa tempat lain.

    ReplyDelete
  3. Baguslah kalau dibikin mural kayak gini daripada dicorat-coret gak jelas

    ReplyDelete
  4. kalo aku kangen animasi the simpson, gak tahu yg jelas ceritanya selalu ditunggu. hahaha. aku sering bolak-balik di ringroad barat. tapi malah yg ada mural di tempat yg tak sesuai tempatnya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mas Ben, mural ini saya temukan di sebuah bangunan tak berpenghuni saat melintasi ringroad selatan

      Delete
  5. Selalu takjub dengan hasil kreasi seni orang yogya.

    ReplyDelete
  6. aku suka yg smurf
    asyik bangeeet

    ReplyDelete
  7. Kayaknya lebih suka yang Mural Smurfs sama spongebob, bagus kalau niat dan nggak sekedar nyoret sana-sini haha.

    ReplyDelete
  8. Sering lihat gambar dipinggir jalan, eh baru tahu kalo itu namanya gambar mural.
    Wah yogja makin keren ajaa

    ReplyDelete
  9. mural yang tom and jerry itu aku sukaa. kalau di Banjarmasin kayaknya belum banyak mural-mural keren kayak begini

    ReplyDelete
  10. Bloak balik ke jogja ga pernah liat. Lucu2 bgt gambarnya. Kreatif yah anak2 jogja. Aku suka spongebob 😁😁😁

    ReplyDelete
  11. Hwaaa, Jogja makin menarik aja nih. Jadi kangen main-main ke Jogja lagi dehhh :D

    ReplyDelete
  12. Kalo inget simpsons, jadi inget temen kuliahku dulu. Dia suka banget simpsons soalnya. Sekalinya beli vcd nya, bisa 10 episode diborong sekaligus. 😅

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah kalo itu sudah dalam taraf maniac, suka sekali dengan Simpsons temennya mas Lubis.

      Delete
  13. Tom and Jerry juara tuh. Saya masih ingat waktu SD dulu sering rental vcd film Tom and Jerry tiap akhir pekan hahaha :))

    Di tulisan ini saya belajar teknik callback dalam postingan blog mas hehe. Terima kasih atas sharingnya mas :D

    ReplyDelete
  14. Gambar di jogja keren-keren. Ada kesan animatornya, beda dengan di Surabaya. Masih banyak saya temui gambar abstrak bahkan sampai ada yang tidak pantas untuk dilihat. Luamayan buat hiburan anak saat melewati tempat yang penuh dengan animasi.

    ReplyDelete
  15. Pernah berkeinginan memotret satu per satu mural yg banyak ditemui di sudut-sudut jogja.

    ReplyDelete
  16. kartun impor semua ya tapi... hahaha

    ReplyDelete